Header Ads

Sarapan dan Makan Gratis Setiap Jum’at Di Warung Berkah Nurul Hayat

SEPUTARJATENG, SOLO - Secercah senyum di wajah Widoyo seorang loper koran yang mampir untuk sarapan gratis di Warung Berkah Gratis di sebelah barat Pasar Kleco, Laweyan, Solo, Jum’at (27/01/2017). Selain dirinya ada juga para tukang becak, pedagang kaki lima, dan buruh.

“Alhamdulillah, terima kasih kepada Nurul Hayat dan khususnya para donatur yang telah menyediakan sarapan gratis untuk kami. Semoga Allah memberikan keberkahan dunia akhirat.” kata loper koran dengan 3 anak yang tinggal di Norowangsan, Pajang ini.

Program Warung Berkah ini merupakan program pemberdayaan Nurul Hayat dalam bidang ekonomi dan kepedulian sosial kepada masyarakat yang dhu’afa. Warung Berkah menyediakan makan pagi dan siang gratis diperuntukan bagi abang tukang becak, kuli bangunan, buruh, loper koran atau masyarakat yang dhu’afa.

Warung Berkah selain di barat Pasar Kleco, Laweyan, Solo juga ada di utara The Park Solobaru tepatnya di Kaliwingko, Grogol, Sukoharjo. Melalui Warung Berkah, Nurul Hayat mengajak donatur bersedekah Jum’at kepada dhuafa. Adalah kebahagiaan melihat senyum mereka, walau hanya sarapan dan makan siang gratis. (ian)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.