Header Ads

Victoria Hotel School Buka Peluang Karir di Hotel


SEPUTARJATENG, SOLO - Victoria Hotel School mengadakan seminar tentang dahsyatnya berkarir di hotel, menghadirkan pembicara Master Hotel Indonesia Dicky Sumarsono di Grand Amira Hotel Solo.Minggu (5/2/2017)

Seminar ini dihadiri oleh masyarakat umum khususnya mereka para siswa-siswi dari sekolah se-Karisidenan Surakarta.

Seperti diketahui bahwa industri pariwisata di indonesia  berkembang sangat pesat seiring dengan terbukanya hubungan antar negara di dunia saat ini. Batas-batas antar negara pun semakin tipis.

Sementara, pertukaran dan perpindahan manusia dari satu negara ke negara yang lain sangat dipermudah dengan tersedianya sarana akomodasi, transportasi dan berkembangnya dunia telekomunikasi.

Pariwisata saat ini menjadi industri yang sangat menjanjikan bagi pemerintah terutama untuk menambah devisa sebanyak-banyaknya, sehingga pemerintah semakin mempermudah semua hal yang berkaitan dengan berkembangnya pariwisata di Indonesia.

Victoria Hotel School berdiri untuk mengantisipasi kebutuhan sumberdaya manusia di bidang perhotelan.Victoria Hotel School adalah sekolah perhotelan yang mencetak insan-insan hotel yang berkualitas dengan kurikulumnya yang disesuaikan dengan kebutuhan dunia perhotelan saat ini.

“Ada program beasiswa bagi mahasiswa yang berprestasi, biiaya pendidikan bisa di angsur. Bekerja sama dengan operator dan manajemen hotel yang mengelola lebih dari 20 hotel, restaurant, catering di seluruh Indonesia,” papar Vonny Faradilla, Direktur Victoria Hotel School.

Kurikulum Pendidikan yang terdapat di Victoria Hotel School, antara lain : Program 1 Tahun, Program 6 Bulan, Bartending & Barista 6 Months, Restaurant & Banquet Operation 6 Months, Kitchen Operation 6 Months, Hotel Sales & Marketing, Accounting For Hospitality Industri, Room Divison Operation, Strategic Management For Department Heads & GM Candidates’ (ian)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.